FGD RUMAH KALURAHAN SEHAT KALURAHAN BATURETNO TA 2024

Pemkal Baturetno 15 Juni 2024 11:40:48 WIB

Baturetnonews - Rabu (8/5/24) Pemerintah Kalurahan Baturetno mengadakan kegiatan FGD (Forum Group Discussion) untuk membahas terkait persiapan pemberian PMT khusus balita stunting dan bumil resti.

FGD (Forum Group Discussion) Rumah Kalurahan Sehat ini mengundang perwakilan dari seluruh posyandu yang ada di Kalurahan Baturetno sejumlah 14 posyandu untuk dilakukan pengecekan data terkait balita mulai dari berat badan, tinggi badan, keaktifan, kelainan yang dimiliki, stunting, dan gangguan kesehatan lainnya. 

Nantinya apabila terdapat kekurangan terkait kondisi kesehatan balita, Pemerintah Kalurahan Baturetno bersama dengan seluruh kader akan melakukan pemberian nutrisi melalui PMT (Pemberian Makanan Tambahan) yang telah disesuaikan dengan kebutuhan balita. 

Kegiatan yang dihadiri oleh Lurah Kalurahan Baturetno beserta pamong kalurahan, Ketua Tim Penggerak PKK, perwakilan dari Puskesmas Banguntapan dan pendamping desa budaya ini bertujuan untuk meningkatkan kesehatan balita dan mencegah terjadinya sunting. 

Melalui kegiatan ini, diharapkan dengan kerjasama yang baik antara pemerintah, kader kesehatan, puskesmas, masyarakat, dan jajaran lembaga lainnya dapat mengatasi pemenuhan gizi balita dan menjadikan Kalurahan Baturetno sebagai kalurahan dengan zero stunting. 

Komentar atas FGD RUMAH KALURAHAN SEHAT KALURAHAN BATURETNO TA 2024

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Komentar
Isikan kode Captcha di atas
 
Kebijakan Privasi

Website desa ini berbasis Aplikasi Sistem Informasi Desa (SID) Berdaya yang diprakarsai dan dikembangkan oleh Combine Resource Institution sejak 2009 dengan merujuk pada Lisensi SID Berdaya. Isi website ini berada di bawah ketentuan yang diatur dalam Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik dan Attribution-NonCommercial-NoDerivatives 4.0 International (CC BY-NC-ND 4.0) License