KECAMATAN BANGUNTAPAN MEMBENTUK JEJARING SAMPAH DEMI LINGKUNGAN SEHAT

27 November 2019 09:39:21 WIB

BATURETNEWS-(26/11/2019) Kecamatan Banguntapan bekerja sama dengan KSM TPS 3R di tingkat Dusun. Dalam sambutannya, Drs. Fauzan Mu'arifin selaku Camat Banguntapan menegaskan perlunya membentuk jejaring sampah. Di Kecamatan Banguntapan sudah banyak jejaring, tinggal dibentuk koordinasi untuk memudahkan komunikasi. Masyarakat di wilayah Kecamatan Banguntapan harus sadar akan kebersihan lingkungannya. Lingkungannya sehat, masyarakat juga turut sehat. Selain dibentuknya jejaring, harapannya nanti masyarakat dituntut dapat memilah dan mengolah sampah dari sumbernya. Diterangkan oleh narasumber bahwa ada beberapa cara pengolahan sampah dengan cara membentuk bank sampah, shodaqoh sampah dan jasa. Sampah mempunyai nilai jual yang lumayan tinggi apabila dapat di reuse and recycled sehingga dapat mengurangi tumpukan sampah di TPA. Saat ini Pemerintah gencar melakukan sosialisasi pengolahan sampah mengingat persoalan sampah di TPA tidak ada habisnya (SYN). 

 

 

 

 

 

Komentar atas KECAMATAN BANGUNTAPAN MEMBENTUK JEJARING SAMPAH DEMI LINGKUNGAN SEHAT

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Komentar
Isikan kode Captcha di atas
 

Website desa ini berbasis Aplikasi Sistem Informasi Desa (SID) Berdaya yang diprakarsai dan dikembangkan oleh Combine Resource Institution sejak 2009 dengan merujuk pada Lisensi SID Berdaya. Isi website ini berada di bawah ketentuan yang diatur dalam Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik dan Attribution-NonCommercial-NoDerivatives 4.0 International (CC BY-NC-ND 4.0) License