RAPAT RUTIN ISTITUSI MASYARAKAT PEDESAAN (IMP) DESA BATURETNO

11 Oktober 2019 09:40:56 WIB

BATURETNEWS – (1/10/2019) IMP Desa Baturetno menggelar rapat rutin yang bertempat di Pedukhan Ngipik. Dengan dihadiri oleh Koordinator PLKB Kecamatan Banguntapan (Bapak Aris Susanta), Ketua Tim Penggerak PKK Desa Baturetno (Ibu Nurhani Yusuf), Kasi Pelayanan (Bapak Deni Dwi) dan segenap anggota IMP dari setiap Pedukuhan. Dipaparkan oleh Ketua IMP, yaitu Ibu Sri Wanti mengenai dorongan dan semangat dari Desa Baturetno agar pendataan dapat tersusun dengan baik. Selain itu, rasa terima kasih diutarakan pula oleh Ibu Ketua PKK Desa Baturetno yang mana sampai pada saat ini, ibu-ibu kader IMP dengan didamping oleh Koordinator PLKB masih selalu bersemangat dalam menghandiri pertemuan dan pendataan di setiap bulannya. Tidak lupa pula, sambutan dan arahan dari Bapak Deni selaku Kasi Pelayanan mengenai output Turba untuk tribina yang beberapa bulan lalu telah dilaksanakan. Harapan beliau, kantong wasiat yang sebelumnya telah diberikan dapat selalu dpergunakan oleh para kader untuk peningkatan kapasitas kader dan peningkatan pengetahuan kepada ibu balita, lansia maupun remaja.

Musyawarah dipimpin langsung oleh Koordinator PLKB Kecamatan Banguntapan. Beliau mengatakan bahwa jadwal agenda turba BKR yang telah disepakati segera dilaksanakan. Selain itu, penginputan data terdapat perubahan. Era saat ini sudah berbasis IT sehingga data yang masuk harus by name dengan disertakan nomor induk kependudukan (NIK). Dengan adanya perubahan tersebut, perwakilan kader desa nantinya akan dimintai personil untuk melaksanakan bimtek penginputan data (SYN).

 

Baturetno Go Online

Instagram            : @desabaturetno
Facebook            : @desabaturetno

Komentar atas RAPAT RUTIN ISTITUSI MASYARAKAT PEDESAAN (IMP) DESA BATURETNO

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Komentar
Isikan kode Captcha di atas
 

Website desa ini berbasis Aplikasi Sistem Informasi Desa (SID) Berdaya yang diprakarsai dan dikembangkan oleh Combine Resource Institution sejak 2009 dengan merujuk pada Lisensi SID Berdaya. Isi website ini berada di bawah ketentuan yang diatur dalam Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik dan Attribution-NonCommercial-NoDerivatives 4.0 International (CC BY-NC-ND 4.0) License