Pelantikan dan Serah Terima Jabatan Kepala Seksi Pelayanan Desa Baturetno

Administrator 22 Maret 2018 09:44:46 WIB

Baturetno – Selasa, 20 Maret 2018 pukul 13.00 Wib di gedung serbaguna Balai Desa Baturetno Banguntapan Bantul telah dilaksanakan Pelantikan Kepala Seksi Pelayanan Desa Baturetno yaitu Deni Dwi Kurniawan, S. Kom oleh Lurah Desa Baturetno. Hadir dalam kegiatan Camat Banguntapan Drs. Fathoni, Danramil Banguntapan Kapten Armed Haryono, Lurah Baturetno Sarjaka, Kabag Pemdes Kab. Bantul Jazim Aziz, SH, Ketua BPD Desa Baturetno, Kepala dusun se-kelurahan Baturetno, Pamong Desa Baturetno dan para tamu undangan.

 

Laporan ketua Panitia bapak Dr. H Jumarudin, menyampaikan bahwa dengan adanya kekosongan jabatan Kasi Pelayanan Desa Baturetno, maka sesuai Peraturan Daerah Kabupaten Bantul Nomor 05 tahun 2016, Panitia Sembilan yang dibentuk oleh Lurah Desa Baturetno melalui Surat Keputusan Lurah Desa Baturetno Nomor 13 Tahun 2018, tertanggal 31 Januari 2018, telah melaksanakan berbagai tahapan pengisian lowongan jabatan, mulai dari penyusunan jadwal, tata tertib dll, hingga pada hari Selasa tanggal 6 Maret 2018.

 

Kami Panitia Sembilan melaksanakan Ujian Tulis dan Praktek terhadap 9 (Sembilan) Calon Kasi Pelayanan Desa yang dilakukan di Gedung Lembaga Pengembangan dan Penjaminan Mutu Pendidikan (LPPMP) Universitas Negeri Yogyakarta sebagai Pihak ketiga yang ditunjuk sebagai Tim Penguji.

 

Untuk selanjutnya Calon yang memperoleh nilai tertinggi yang kemudian mendapatkan rekomendasi Camat Banguntapan dengan Nomor Surat 141/160 tertanggal 08 Maret 2018, yaitu Calon dengan identitas sebagai berikut: Deni Dwi Kurniawan, S.Kom, Bantul, 28 Desember 1990, Alamat: Pelem Lor RT. 04 Baturetno, Banguntapan, Bantul.

 

Selanjutnya kami mohon ke hadapan Bapak Lurah Desa Baturetno berkenan untuk mengambil sumpah dan melantik yang bersangkutan sebagai Kasi Pelayanan Desa Baturetno. Demikian laporan kami semoga, menjadikan periksa dan apabila ada hal-hal yang kurang berkenan dalam penyelenggaraan acara ini kami mohon maaf yang sebesar-besarnya.

 

Pengambilan sumpah jabatan dibacakan oleh Lurah Desa Baturetno bapak Sarjaka kemudian penandatangan berita acara Sumpah jabatan oleh Deni Dwi Kurniawan, S. Kom disaksikan Rohaniawan dan saksi.

 

Serah terima jabatan dari pejabat lama Sopi Aribowo, Amd diserahkan pejabat baru Deni Dwi Kurniawan, S. Kom disaksikan Rohaniawan dan saksi diketahui Lurah Desa Baturetno.

 

Sambutan Deni Dwi Kurniawan, S. Kom, menyampaikan terimakasih kepada ketua panitia beserta anggota tim 9 atas segala proses yang telah dilalui berjalan dengan sesuai aturan dan transparan. Terimakasih kepada Lurah Desa Baturetno yang berkenan melantik Kasi Pelayanan Desa Baturetno yang baru. Tugas merupakan amanah, begitupun dengan jabatan Kepala Seksi Pelayanan Desa Baturetno. Amanah ini pasti akan dimintai pertanggungjawaban, untuk itu mohon dukungan, kritik dll.

 

Sambutan Lurah Desa Baturetno Sarjaka  menyampaikan Kasi Pelayanan merupakan salah satu Kasi paling banyak kegiatan dan programnya. Selamat kepada Kepala Seksi Pelayanan Desa Baturetno, saya berpesan bahwa tugas kedepan berat, semoga desa Baturetno bisa sejahtera, mandiri, sehat dan cerdas.

 

Sambutan Kabag Pemdes Kab. Bantul Jazim Asiz, SH, menyampaikan Dengan dilantiknya kasi pelayanan Desa Baturetno, maka sudah genap struktur organisasi Desa Baturetno. Kasi pelayanan tugasnya berat, saya percaya dan yakin kasi pelayanan sanggup dan sudah dipersiapkan tupoksinya sebagai kasi pelayanan. Tekait dengan pamong maupun lurah, warga papua pun bisa mencalonkan pamong maupun lurah di Baturetno, semua orang terbuka, dengan persyaratan umum dan khusus (mau bertempat tinggal di daerah tsb).

 

Saya berpesan kepada Kasi Pelayanan yg baru harus menyesuaikan diri dan mau belajar terkait dgn ketugasannya. Harus ingat dengan sumpah janji. Pengangkat dan pemberhentiannya ditangan Lurah, maka harus loyal kepada Lurah dalam posisi yg konstruktif. Lurah diberikan kewenangan yg luar biasa.

 

Kegiatan Pelantikan Kepala Seksi Pelayanan Desa Baturetno Kec. Banguntapan dihadiri kurang lebih 60 orang.  Acara berakhir pukul 15.15 WIB, berlangsung aman dan lancar dengan pengamanan dari personil Polsek Banguntapan. (Humas Polsek Banguntapan)

 

Sumber : http://www.tribratanewsbantul.com/2018/03/pengamanan-pelantikan-kepala-seksi.html?m=1

Komentar atas Pelantikan dan Serah Terima Jabatan Kepala Seksi Pelayanan Desa Baturetno

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Komentar
Isikan kode Captcha di atas
 
Kebijakan Privasi

Website desa ini berbasis Aplikasi Sistem Informasi Desa (SID) Berdaya yang diprakarsai dan dikembangkan oleh Combine Resource Institution sejak 2009 dengan merujuk pada Lisensi SID Berdaya. Isi website ini berada di bawah ketentuan yang diatur dalam Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik dan Attribution-NonCommercial-NoDerivatives 4.0 International (CC BY-NC-ND 4.0) License