Pelantikan Lembaga Kemasyarakatan Desa Tingkat Pedukuhan Mantup
Administrator 12 Maret 2018 14:48:03 WIB
Baturetno – Pemerintah Desa Baturetno Kecamatan Banguntapan Kabupaten Bantul melalui Kepala Seksi Pemerintahan, Supandi melaksanakan kegiatan pelantikan dan pemberian piagam penghargaan untuk pengurus Lembaga Kemasyarakatan Desa (LKD) Se-Pedukuhan Mantup yang dilaksanakan di Gedung Serbaguna “Sanggyo Krido” Mantup. Pengurus LKD yang lama diberikan piagam penghargaan dan Pengurus LKD yang baru diberikan SK Lurah Desa Baturetno tentang LKD periode 2018 s/d 2021, Sabtu (10/03/2018).
Acara malam hari itu dihadiri oleh Kasi Kemasyarakatan Kecamatan Banguntapan, Kapolsek Polsek Banguntapan, Komandan Koramil Banguntapan, Lurah Desa beserta jajaran Pamong Desa Baturetno dan BPD Desa Baturetno. Pada acara pelantikan, Lurah Desa membacakan surat penantingan dan pelantikan untuk pengurus LKD yang baru, sebelumnya pembacaan SK Lurah Desa Baturetno tentang LKD periode 2018 s/d 2021 oleh Ketua Panitia. Lurah Desa Baturetno kemudian memberikan SK kepada pengurus LKD Se-Pedukuhan Pelem periode 2018 s/d 2021. Carik Desa Baturetno membacakan surat penghargaan kepada ketua LKD periode 2015 s/d 2018, dilanjutkan dengan pemberian piagam penghargaan.
Dukuh Mantup, Novita Sugeng Widodo mengucapkan rasa terimakasih atas kerjasama dan pengabdian Bapak/Ibu selama menjadi pengurus LKD yang lama dan mengharap bantuan dan kerjasama dalam melaksanakan pelayanan masyarakat dan program kerja pemerintah Desa Baturetno khususnya di Pedukuhan Mantup untuk pengurus LKD yang baru. Dengan dilantiknya pengurus LKD yang baru, semoga akan lebih meningkatkan persatuan dan kesatuan warga masyarakat dan dapat selalu memberikan contoh yang baik untuk warga masyarakat.
Ketua BPD Desa Baturetno, Sudiantara, S.IP mengharap dengan terlantiknya para pengurus LKD yang baru dapat berkontribusi lebih untuk pembangunan yang ada di Pedukuhan Mantup lebih-lebih membawa nama baik Desa Baturetno.
Lurah Desa Baturetno, Sarjaka juga menambahkan bahwa dalam mensukseskan program kerja Pemerintah Desa Baturetno tidak akan lepas dari peran serta maupun keaktifan Bapak/Ibu/Saudara/Saudari pengurus LKD Se-Desa Baturetno. Beliau juga berpesan untuk pengurus LKD yang baru bisa memberikan kontribusi yang lebih baik untuk Desa Baturetno dan bisa bekerjasama dengan Pemerintah Desa Baturetno. Lurah Desa juga berharap kepada pengurus lebih bisa “ngemong” warga masyarakat dengan berbagai macam permasalahan yang ada dan Pemerintah Desa Baturetno selalu siap mendampingi. (ddk)
Komentar atas Pelantikan Lembaga Kemasyarakatan Desa Tingkat Pedukuhan Mantup
Formulir Penulisan Komentar
Audio dan Video
Tautan
Statistik Kunjungan
Hari ini | |
Kemarin | |
Jumlah Pengunjung |
Website desa ini berbasis Aplikasi Sistem Informasi Desa (SID) Berdaya yang diprakarsai dan dikembangkan oleh Combine Resource Institution sejak 2009 dengan merujuk pada Lisensi SID Berdaya. Isi website ini berada di bawah ketentuan yang diatur dalam Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik dan Attribution-NonCommercial-NoDerivatives 4.0 International (CC BY-NC-ND 4.0) License